twitter
rss

Berhitung merupakan salah satu dasar dari segala ilmu pengetahuan, karena segala aspek pendidikan baik yang eksak maupun yang umum tidak akan pernah terlepas dengan konsep hitung menghitung. Berhitung ibarat pondasi anak dalam mencapai keberhasilan belajar karena sudah bukan hal baru lagi, apa bila anak lemah dalam bidang berhitung maka dia akan lebih lemah dalam pelajaran yang lainnya.
Oleh karena itu tidak ada salahnya bagi kita peduli dan memperhatikan pendidikan untuk mempersiapkan dan mengenalkan sedini mungkin kepada anak. Berhitung akan memberikan dampak psikologi yang baik atau positif pada anak jika anak merasa senang belajar berhitung, apa lagi berhitung sambil bermain, bercanda dan gembira. berhitung juga akan memberikan dampak yang kurang baik atau negatif apa bila anak merasa tidak bisa berhitung apalagi

  • Jika anak merasa terbebani
  • Anak susah  memahami angka dan bilangan
  • Anak jadi enggan belajar berhitung
  • Anak jadi tidak suka belajar matematika
Mungkin sebagian besar dari kita pernah merasakan hal yang sama, padahal kita juga tahu bahwa berhitung merupakan hal yang harus di kuasai anak kita. Untuk itu jari ku pinter memperkenalkan cara mudah berhitung cepat tepat dan menyenangkan menggunakan dua tangan (sepuluh jari).
Adapun keistimewaan dari jari ku pinter adalah:
  • Memberikan proses fisualisasi belajar berhitung kepada anak
  • Menggembirakan anak saat di gunakan
  • Tidak memberatkan memori otak pada anak
  • Alatnya gratis selalu terbawa dan tidak dapat di sita saat ujian
  • Mudah di pahami dan tingkat kebosanan sedikit
  • Dapat meningkatkan sistem limbic otak kanan dan kiri sehingga dapat meningkatkan kreatifitas pada anak 

 METODE PEMBELAJARAN
1. Terpadu dan telematik
     Dalam memperkenalkan metode berhitung  jari ku pinter penuh permainan karena segala aspek pembelajaran kepada anak adalah syarat dengan permainan yang mengarah ke Pembelajaran.

2. Belajar sambil bermain
     Anak tidak terbebani otaknya karena cara penyampaian yang kontekstual dari pengetahuan yang paling mendasar sampai tingkat tertinggi secara menyenangkan penuh permainan yang mendukung ke proses pembelajaran.
3. Terintregasi dan kontekstual             
     Metode ini saling terkait antara penambahan, pengurangan, perkalian dan pembagian  sehingga akan memudahkan siswa untuk mengikuti dan memahami pelajaran yang berkaitan dengan berhitung terutama pelajaran matematika.
4. Kreatif dan inovatif
Anak akan selalu dilatih kreatif dan inovatif sehingga mereka akan terbiasa berfikir secara matematis karena metode ini akan merangsang otak kanan dan kiri pada anak.
5. Inquriy
Anak akan terbiasa berlatih terampil karena proses pembelajaran yang eksploratif dimana anak mengenal konsep dasar berhitung sekaligus praktek menggunakan media tangan.
6. Konstruktifisme
     Belajar berhitung secara bertahap dari yang termudah sampai yang tersulit.
7. Demokratis
     Anak dihargai kemampuannya dan di beri kesempatan untuk mengembangkan sesuai dengan tingkat kemampuannya.


JENJANG PENDIDIKAN       
     Dalam Jenjang Pendidikan Materi Jari ku Pinter Ada Enam Tingkat
 TINGKAT  1
Adalah tingkat pengenalan berhitung paling dasar yaitu pengenalan konsep berhitung serta pengenalan penambahan , pengurangan, satuan, puluhan dan pengenalan nol (o) pada ratusan dan ribuan.
TINGKAT 2
 Adalah Pengenalan Berhitung Menggunakan Dua Tangan (Kombinasi) Dibawah  Ratusan.
TINGKAT 3
Adalah pengenalan berhitung  menggunakan dua tangan dan pengenalan ratusan.
TINGKAT 4
Adalah pendalaman berhitung ratusan serta pengenalan perkalian.
TINGKAT 5
Adalah Tingkat Pendalaman Per Kalian Serta Pengenalan Pembagian
TINGKAT 6
Adalah tingkat berhitung pembagian serta hitung campur antara penambahan, pengurangan, perkalian dan pembagian.
  • Setiap tingkat di tempuh dalam waktu 4 bulan efektif
  • Dalam satu minggu satu kali pertemuan dengan durasi waktu 60 menit efektif
  • Materi untuk taman kanak kanak yaitu tingkat satu 1 dan tingkat dua 2
Materi untuk sekolah dasar dari tingkat satu 1 sampai tingkat enam 6


 TUJUAN
Tujuan dari lembaga bimbingan jari ku pinter adalah
  1.  Membantu anak dalam berhitung aritmatika
  2. Membentuk anak didik yang berkualitas
  3. Menambah ketrampilan pada anak
  4. Membantu para orang tua / wali yang belum sempat memberi materi tambahan pada anaknya khususnya di bidang berhitung  

 SASARAN
                 Adapun sasaran dari lembaga bimbingan jari ku pinter adalah
  1. Taman kanak - kanak
  2. Sekolah dasar kelas 1 dan 2